Sosialisasi SKP PermenPAN-RB No. 6 Tahun 2022 Digelar Di Lapas Bojonegoro

Berita Daerah40 Dilihat

BOJONEGORO. BATARA.NEWS – Lembaga Permasyarakatan Kelas II A Bojonegoro Kanwil Kemenkumham Jawa Timur, adakan sosialisasi penyusunan Sasaran Kerja Pegawai (SKP) berdasarkan PermenPAN – RB No. 6 Tahun 2022 oleh kepada seluruh pegawai yang berdinas di LP Bojonegoro.

Bertempat di ruang Sekretariat WBK Lapas Bojonegoro, sosialisasi penyusunan SKP berdasarkan PermenPAN-RB No. 6 Tahun 2022 disampaikan langsung oleh bagian Kepegawaian Lapas Bojonegoro.

“Ini merupakan tindak lanjut dari Bimbingan Teknis (Bimtek) yang dilaksanakan oleh Kanwil Kemenkumham Jawa Timur pada 05/01/2023 yang lalu.” Terang Rony Kurnia, Kalapas Kelas II A Bojonegoro, Rabu, 11 Januari 2022.

Seluruh pegawai tampak hadir mengikuti sosialisasi dengan seksama. Nampak hadir Gatot Suariyoko selaku Kasie Binadik, Suntoro selaku Kasubag TU, Subiyanto selaku Kasi Giatja dan Sukamto selaku Kasie Administrasi Keamanan dan Tata Tertib.

Menurut Rony Kurnia, selain membantu meningkatkan akuntabilitas dan kedisiplinan PNS (Pegawai Negeri Sipil). Kegiatan tersebut juga diharapkan dapat menjalin kolaborasi dan menyamakan persepsi terkait dengan pengelolaan kinerja.

“Kegiatan ini semoga bisa meningkatkan kinerja pegawai di lingkungan Lapas Kelas IIA Bojonegoro.” tandasnya.

/Ali

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *