TUBAN, BATARA.NEWS – Tim HM-United Montong yang diasuh oleh Kang Oblo dengan manajer Ida Husni Mubarok sukses melangkah ke babak 8 besar Piala Bupati Tuban 2025. Kepastian itu diraih setelah mereka tampil gemilang dan menaklukkan Neon FC dengan skor telak 7–2 pada laga terakhir fase grup.
Kemenangan besar ini sekaligus mengantarkan HM-United Montong sebagai runner-up Grup D, dengan torehan 4 poin dari tiga pertandingan — mencatat satu kali menang, satu kali imbang, dan satu kali kalah.
Pelatih Kang Oblo mengaku puas dengan performa anak asuhnya yang tampil konsisten sejak awal turnamen.
“Anak-anak bermain lepas dan percaya diri. Kemenangan ini jadi bukti kerja keras tim selama latihan. Tapi perjalanan belum selesai, kami akan fokus mempersiapkan diri untuk laga 8 besar,” ujar Kang Oblo usai pertandingan.
Manajer tim, Ida Husni Mubarok, juga menyampaikan apresiasi kepada seluruh pemain dan pendukung yang setia memberikan semangat.
“HM-United Montong terus berkembang. Kami tidak hanya mengejar kemenangan, tapi juga ingin menunjukkan permainan yang sportif dan menghibur,” tuturnya.
Dengan hasil ini, HM-United Montong berhak melaju ke babak perempat final dan akan menghadapi salah satu favorit juara tim dari Margosoko Bancar.
Dukungan penuh dari warga Montong diharapkan bisa menjadi tambahan motivasi bagi tim untuk melangkah lebih jauh di turnamen bergengsi tingkat kabupaten tersebut. (red)












