Dorong Kemandirian Pangan, Desa Mojoranu Salurkan Bibit Padi dari Dana Desa

Bojonegoro, Batara.news|| Pemerintah Desa Mojoranu, Kecamatan Dander, Kabupaten Bojonegoro, Kamis (16/10/2025), melaksanakan kegiatan penyerahan bibit padi kepada empat kelompok tani sebagai bagian dari program ketahanan pangan yang bersumber dari alokasi 20 persen Dana Desa tahun anggaran berjalan.

Acara berlangsung di Balai Desa Mojoranu dan dihadiri oleh Balai Penyuluh Pertanian (BPP) dari UPT Kecamatan Dander yang diwakili oleh Anna Yuli Suryawati. Dalam kesempatan tersebut, Anna memberikan penyuluhan teknis kepada para petani mengenai penggunaan bibit unggul, teknik penanaman, serta pemeliharaan tanaman agar hasil panen dapat lebih optimal.

Turut hadir pula Bhabinkamtibmas, Babinsa, serta anggota kelompok tani yang tampak antusias mengikuti seluruh rangkaian kegiatan. Program ini menjadi bukti nyata sinergi antara pemerintah desa, penyuluh pertanian, dan aparat pendamping di tingkat lapangan dalam memperkuat ketahanan pangan masyarakat.

Kepala Desa Mojoranu menyampaikan bahwa pemanfaatan Dana Desa untuk program ketahanan pangan diharapkan mampu meningkatkan produktivitas pertanian sekaligus memperkuat kemandirian pangan di tingkat desa.

“Kami berharap bibit padi ini bisa menjadi langkah awal bagi petani Mojoranu untuk memperbaiki hasil produksi dan kesejahteraan,” ujar Kepala Desa Mojoranu.

Sementara itu, Anna Yuli Suryawati menambahkan bahwa penyerahan bibit ini dinilai sangat tepat waktu karena bertepatan dengan masa awal musim tanam.

“Kami mengapresiasi pemerintah desa yang telah menyalurkan bantuan bibit padi tepat waktu. Ini menjadi momentum yang baik untuk meningkatkan hasil pertanian warga,” ungkapnya.

Kegiatan ditutup dengan doa bersama dan penyerahan simbolis bibit padi kepada perwakilan kelompok tani di Balai Desa Mojoranu. Pemerintah desa berharap, langkah ini menjadi awal dari peningkatan produktivitas dan kemandirian pangan masyarakat Mojoranu.

 

 

Penulis:Alisugiono.