Polres Pati Siapkan 1200 Personil Untuk keamanan Malam Takbir 1443 H, Kedepankan Layanan yang Humanis Untuk Masyarakat Pati

Berita Daerah1480 Dilihat

BATARA.NEWS

PATI _: Apel Pergeseran Pasukan PAM Malam Takbir 2022, Pelaksanaan di gelar di halaman depan Stadion Joyo Kusumo Pati 1/5/2022, di Persiapkan sekitar 1200 lebih personil keamanan yang akan di tugaskan pada saat malam Takbir.

Gelar Apel pergeseran pasukan PAM malam Takbir 2022 di hadiri oleh kapolres Pati AKBP Christian Tobing, Dandim Pati Letkol Cator Irawan, beserta pasukan 1200 personil lebih siap Tugas pengamanan malam Takbir dari jajaran TNI, Polri, Satpol PP, Dishub, Binmas.

Dalam gelar Acara tersebut Kapolres Pati Christian Tobing menyampaikan, Kegiatan Apel ini untuk mempersiapkan dan memberikan arahan personil dalam pengamanan Malam takbir nanti, ” adapun personil yang kami persiapkan sekitar 1200 lebih personil dari berbagai jajaran, akan kita bagi di beberapa Zona, setiap Zona di isi 400 personil,” Tegas Kapolres Pati Crhistian Tobing.

Harapanya Pati tetap aman dan kondusif di malam hari Raya Idulfitri 1443 H, masyarakat Pati tetap mematuhi aturan-aturan yang sudah di terapkan oleh Pemerintah Daerah Kabupaten Pati, dalam pelaksanaan ini Akan mengedepankan pelayanan yang humanis untuk masyarakat.


/Red

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *