Angin Puting Beliung Robohkan Rumah-rumah Di 3 Desa Wilayah Tayu KulonadminFebruari 21, 2022Berita Daerah451 Dilihat Batara.News,PATI_ Angin puting beliung menerpa tiga Desa di Kecamatan Tayu Kabupaten Pati, Jawa Tengah. Peristiwa ini mengakibatkan kerusakan pada Desa Tayu Kulon, Desa Tayu Wetan, Desa Keboromo, dan Sambiroto. Pada, Senin (21/2/2022).Kejadian angin puting beliung sekitar pukul 12.30 WIB, cuaca di wilayah Kecamatan Tayu mendung/berawan kemudian turun hujan gerimis disertai angin kencang berputar yang bergerak mulai Desa Tayu Kulon kemudian melintasi Desa Tayu Wetan, Desa Keboromo, Sambiroto.Wilayah yang dilewati angin puting beliung mengakibatkan kerusakan beberapa infrastruktur bangunan yang rusak, hingga puluhan pohon tumbang diterjang angin tersebut.Kapolsek Aris Pristiyanto mengatakan, saat ini pendataan korban materiil terdampak angin puting beliung masih berlangsung, diperkirakan ratusan rumah rusak, dan kerugian mencapai milyaran rupiah. Dilaporkan tidak ada korban jiwa dalam musibah tersebut.“Angin puting beliung ini menerjang setidaknya empat desa, dan terlihat puluhan bangunan rusak di bagian atapnya. Bahkan banyak pohon yang roboh dalam kejadian itu, dalam musibah ini tidak ada korban jiwa,” terang Kapolsek Tayu./Red Post Views: 451 Jangan LewatkanViralnya Banjir Busa Putih Bendungan Blibis Margorejo Diduga Tercemar Limbah Dari Salah Satu PerusahaanPenegakan Hukum Keimigrasian Gencar: 16 Buronan Internasional Ditangkap Sepanjang 2024Perkuat Ketahanan Pangan, Babinsa Koramil Padangan Bojonegoro bantu Petani Tanam PadiDugaan Pencemaran Nama Baik Melalui WhatsApp, Warga Purwosari Dilaporkan ke Polresta PatiKegagalan Lomba Tari di TIK Tanggal 20 Desember 2024, Lukman Muhadjir Sebut Ketua SEC Adalah Korban Fitnah Dukung Makan Bergizi Gratis, Dapur Sehat SPPG Taman Rajekwesi Bojonegoro Beroperasional Mulai Hari Ini